H.Marjanis : UM MAN 1 Agam Sesuai Harapan


MAN 1 Agam , Pelaksanaan Ujian Madrasah TP 2021/2022 di MAN 1 Agam  3 hari telah  berjalan, dengan mendahulukan  Mata pelajaran   Kewirausahaan, Pendidikan Seni dan Budaya serta Pendidikan keolah Ragaan. Semenjak Sabtu   19 Maret 2022 kemaren proses ujian Madrasah di Madrasah Riset tersebut berjalan dengan lancar tanpa ada halangan yang signifikan.
Untuk melihat lansung proses berlangsungnya Ujian Madrasah Tahun Pelajaran 2021/2022 ini, Kepala Kantor kemenag Kabupaten Agam  H. Marjanis menyambangi Madrasah Aliyah Negeri 1 Agam. Kegiatan Monitoring ini berlansung pada hari ini Selasa  (22/3/21). Kedatangan H.Marjanis  ini merupakan salah satu  rangkaian kegiatan dalam meninjau langsung keadaan di lapangan, Disisi lain sebagai tindakan evaluasi dan pembinaan demi pencapaian proses yang sempurna
Mantan Ka Kemenag Kota Padang ini  melihat langsung proses berlangsungya Ujian Madrasah di Ruang Ujian dan   ruang panitiapun tidak luput dari pantauanya.

Di sela sela waktu diskusi dengan panitia Ujian di Ruang Panitia Ujian, H.Marjanis  menyampaikan beberapa masukan yang educatif terutama berkaitan dengan sistem analisis ujian madrasah.

" untuk menguji kevalidan dan ketepatan dari masing masing soal, Guru mata pelajaran harus mampu membaca tingkat kemampuan anak dalam membaca, menganalisa dan menjawab butiran soal. untuk memudahkan Guru mapel dalam menganalisis soal kita tawarkan sistem termudah dan efektif dan efisien melalui aplikasi SPSS 22." Ucapnya.

lebih lanjut H. Marjanis memberikan pandangan kepada kepala MAN 1 Agam, Kaur TU dan sejumlah panitia ujian untuk disampaikan kepada majlis guru untuk selalu meningkatkan kualitas, profesional dan proporsional serta saling sampai menyampaikan informasi tentang pendidikan.
Berkenaan dengan evaluasi di tingkat Madrasah  selama Tiga hari berjalan, Taufiq selaku Wakil Kepala Bidang Kurikulum memberikan penjelasanya kepada Ka Kan Kemenag Agam

" Alhamdulillah sepanjang pelaksanaan ujian Madrasah yang  sudah berjalan tiga hari ini kita dari Kepanitiaan ujian Madrasah belum ada menemukan kendala, semua peoses berjalan sesuai dengan harapan, baik dari segi jaringan internet maupun ketersediaan media pendukung, dan kita berharap untuk kedepan juga dapat berjalan seperti yang diharapkan” Jelasnya. 
Medios.SN dalam hal ini Proktor Ujian Madrasah di MAN 1 Agam menguatkan apa yang di utarakan oleh Taufiq  dalam pelaksanaan Ujian Madrasah.
Guru Fisika ini mengutarakan dalam pernyataannya. "Kita merasa puas dengan kondisi hari ini, dimana pemanfaatan Jaringan internet dan daya Listrik tidak ada mengalami masalah, semua proses berjalan dengan lancar,” ucapnya.
Ujian Madrasah untuk kelas XII untuk tahun ini dengan bisa menggunakan Aplikasi Exambro sebagai upaya menggiring peserta didik agar piawai dalam memanfaatkan Media online sebagai tuntutan perkembangan informasi dan teknologi. 
Lebih lanjut, saat diminta pendapat dan kesannya dalam pelaksanaan ujian Madrasah ini, Arif Rahman Hakim salah seorang peserta Ujian mengaku merasa Puas dan Senang dengan pelaksanaan Ujian Madrasah dengan menggunakan Aplikasi Exambro, Siswa kelas XII PK ini  juga merasakan lansung dampak positif dari perkembangan teknologi ini, yang bermuatan Praktis, Efektif dan  Efisien. kelak mereka tidak gagap lagi  dalam menyesuaikan diri di tengah tengah kemajuan zaman. Namun bagi tenaga Guru metode ini merupakan cara yang strategis dalam membuka ruang dan berbagai  kemudahan dalam proses pelaksanaan dan Evaluasi.
Kegiatan monitoring berlangsung sekira Satu jam ini memberikan ilustrasi yang cukup memuaskan baik bagi Panitia maupun pihak kemenag Agam, dimana seluruh pelaksanaan berjalan sesuai dengan Petunjuk Teknis dari pelaksanaan Ujian Madrasah Tahun 2022         ( Hasnan)


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MAN 1 AGAM

Wendrinaldi Pembimbing Karya Ilmiyah Terbaik Tingkat Nasional 2023

  Maninjau Humas- MAN 1 Agam di akhir tahun 2023 banjir prestasi. Setelah Merajai lomba solo song dan debat siswa di acara HAB kemenag 78, d...

MAN 1 AGAM